Taksi adalag kendaraan transportasi umum yang memiliki kenyamanan lebih daripada kendaraan umum lainnya. Hal ini dikarenakan kendaraan atau mobil yang dipakai biasanya berusia muda dan dalam kondisi baik. Karena itu sebagian orang yang menginginkan kendaraan roda empat dengan harga murah lebih menyukai kendaraan bekas taksi dan merubah mobil bekas taksi menjadi kendaraan pribadi.
Alasan memilih kendaraan bekas taksi untuk dijadikan kendaraan pribadi dikarenakan harga mobil bekas taksi lebih murah. Selain itu dengan membeli mobil bekas taksi, yang biasanya berjenis sedan, meskipun memiliki harga yang lebih murah tetapi tampilannya masih bagus. Apalagi bagi anak muda yang hobi modifikasi, dengan merubah mobil bekas taksi menjadi kendaraan pribadi, mereka akan lebih leluasa untuk melakukan modifikasi.
Ciri Mobil Bekas Taksi
Jika anda ditawari mobil berjenis sedan dengan tahun pembuatan belum lama namun memiliki harga miring, maka kemungkinan mobil sedan tersebut adalah bekas taksi. Untuk membedakan mana kendaraan bekas taksi dan mana yang dari awal merupakan kendaraan pribadi, anda bisa membaca pada ulasan dibawah ini.
1. Jarak Tempuh Sudah Tinggi
Mobil bekas taksi biasanya memiliki jarak tempuh yang tinggi. Perusahaan taksi biasanya akan melakukan peremajaan armadanya setiap lima tahun sekali. Artinya mobil bekas taksi sudah digunakan untuk menarik penumpang selama lima tahun sebelum kendaraan tersebut dijual untuk nantinya dijadikan plat hitam. Memang pada dasarnya kendaraan bekas taksi merupakan kendaraan yang sudah ‘lelah’ bekerja.
2. Fiturnya Standar
Karena mobil bekas taksi dibeli dalam jumlah banyak, biasanya penyedia jasa transpirtasi taksi akan memesan kendaraan dengan harga serendah mungkin. Karena itulah perusahaan produsen mobil akan mengurangi beragam fitur yang ada pada mobil yang akan dijadikan kendaraan taksi. Fitur yang dihilangkan biasanya adalah fitur keselamatan pada mobil saat terjadi kecelakaan yakni fitur air bag, kontrol audio, atau power window. Dengan cara ini harga mobil bisa ditekan.
3. Kepemilikan
Karena perusahaan taksi membeli kendaraan yag nantinya akan dijadikan armada taksi dalam keadaan baru, maka pada BPKB mobil tersebut pada lembaran pertama kepemilikan mobil atas nama perusahaan taksi. Baru setelah kendaraan dibaliknama maka pemilik kedua biasanya perorangan dan kendaraan statusnya sudah menjadi kendaraan pribadi atau memiliki plat nomor hitam.
Merubah Mobil Bekas Taksi
Ketika anda membeli kendaraan bekas taksi kemungkinan anda menerima mobil dengan kondisi apa adanya, meskipun ada sebagian perusahaan taksi, seperti Blue Bird yang menjual mobil taksi koraban peremajaan dengan kondisi sudah dirubah. Jika anda sudah mantap untuk menggunakan mobil bekas taksi untuk dijadikan kendaraan pribadi anda, maka anda harus menyulap kendaraan tersebut agar terlihat lebih keren jika anda menerima kendaraan tersebut dalam kondisi apa adanya. Anda bisa melakukan hal berikut ini.
1. Melepas Atribut Taksi
Ketika akan merubah kendaraan bekas taksi menjadi kendaraan pibadi maka langkah pertama adalah denga melepas atribut taksi. Atribut taksi yang dilepas biasanya adalah lampu mahkota, stiker nomor lambung dan stiker nama perusahaan. Selain itu argo dan fleety juga dilepas. Setelah atribut dilepas, maka hilangkanlah bekas lem pada stiker atau pada lampu mahkota.
2. Merubah Eksterior
Setelah semua atribut taksi dilepas maka langkah kedua adalah memoles bagian eksterior mobil dengan menyamarkan bekas atribut taksi. Hal ini akan membutuhkan biaya yang sedikit. Jika anda memiliki dana yang berlebih, anda bisa memoles total kendaraan bekas taksi yang anda beli dengan melakukan repaint dengan warna lain.
Terkadang para pemilik kendaraan bekas taksi selain memperbaiki kendaraannya juga melakukan modifikasi. Dengan modifikasi, kesan mobil bekas taksi benar-benar akan hilang. Anda bisa memulainya dengan merubah warna cat mobil dengan warna yang menarik. Pekerjaan ini bisa anda percayakan kepada bengkel cat mobil Jogja, FinnAutoExpress jika anda berdomisili di Jogja.
3. Perbaikan Interior
Interior kendaraan angkutan seperti taksi memang rawan terjadi kerusakan. Selain karena termakan usia, interior yang rusak disebabkan karena faktor penumpangnya seperti terkena abu rokok penumpang dan lain sebagainya. Ada pergantian suhu interior mobil secara ekstrim juga menyebabkan bahan seperti lapisan pada jok menjadi mudah rusak atau pecah-pecah.
4. Perbaikan Mesin
Biasanya perusahaan taksi akan selalu memastikan armadanya tidak mengalami masalah serius, salah satubnya dengan cara melakukan perawatan rutin. Meskipun kendaraan bekas taksi yang dibeli memiliki kondisi baik, namun karena jam terbang yang sudah tinggi sebaiknya mesin harus segera dicek. Ganti suku cadang yang sudah rusak dengan yang baru. Jangan sampai karena kelalaian mengecek mesin menjadi penyebab mobil mogok saat dikendarai.
Itulah ulasan beberapa langah merubah mobil bekas taksi menjadi kendaraan pribadi. Jika anda berkenan untuk membeli mobil bekas taksi selain memiliki keunggulan dengan harga murah dan kondisi body yang masih bagus, tentu juga akan mendapatkan kekurangan. Namun semua kembali kepada keputusan masing-masing. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa membaca artikel kami lainnya tentang tips membeli onderdil secara online. Terima kasih.